Gallery Foto Dinamis dengan Flash

Written By batikbumi on 12 Jun 2012 | 04.16

animasi flash

Pada teknik ini ditunjukkan bagaimana menggunakan komponen loader untuk menampilkan gallery foto secara dinamis. Hal ini berguna saat anda perlu meng-update image pada flash movie secara terus menerus tanpa harus mengedit file .fla anda.

Caranya adalah:

1. Buat folder baru yang akan digunakan untuk menyimpan semua file project photo gallery anda. (Misalnya folder "photo gallery").
2. Di dalam folder photo gallery anda buat folder baru untuk menyimpan gambar-gambar yang akan anda tampilkan pada gallery foto flash anda. (misal folder "images")
*** Anda harus membedakan huruf-huruf antara huruf kapital dan huruf biasa karena nanti akan berpengaruh pada script (ActionScript bersifat case sensitif).
3. Siapkan beberapa gambar yang akan ditampilkan dengan ukuran 400x300 pixel dan simpan dalam folder "images" yang telah anda buat sebelumnya.
4. Buat document flash baru dengan ukuran 400x300 pixel (tergantung selera anda). Simpan ke dalam folder "photo gallery" yang telah anda buat sebelumnya.
5. Buat komponen loader dengan menekan tombol "Ctrl + F7", lalu drag komponen loader ke stage

animasi flash

6. Dalam keadaan loader masih terpilih lalu edit properti nya menjadi :
  • width = 400
  • height = 300
  • x = 0
  • y = 0
  • instance name = albumphoto

  animasi flash

7. Pilih tab parameter kemudian masukkan "contentPath"  untuk file gambar anda yang ada di folder "images" masukkan value = "images/1.jpg".

animasi flash

8. Uji coba animasi flash anda dengan menekan tombol "Ctrl + enter".

animasi flash

9. Buat tombol yang akan mengatur tampilnya gambar anda dengan cara buat kotak lalu convert menjadi symbol button. Lalu ketikkan script berikut pada button/tombol yang telah anda buat :

on (press) {albumphoto.contentPath=("images/1.jpg");
}

10. Buat tombol-tombol berikutnya dengan merubah contentPath menjadi  nama gambar yang ingin ditampilkan.

Silahkan modifikasi sendiri jumlah tombol sesuai kebutuhan anda. Jumlah tombol sama dengan jumlah gambar. Sekarang anda hanya perlu mengganti-ganti gambar yang ada di folder images jika suatu saat ingin mengganti kumpulan foto yang ditampilkan. Nama-nama untuk foto/gambar yang baru disesuaikan dengan nama yang sudah digunakan pada script untuk tombol, agar mengefisienkan pekerjaan anda.

0 komentar:

Posting Komentar